Senin, 25 Januari 2016

KONDISI BUDAYA DI INDONESIA PADA ERA GLOBALISASI

Indonesia merupakan negara yang dapat dikatakan sebagai negara yang kaya akan budayanya, dengan memiliki keragaman yang cukup bervariasi, dapat digunakan sebagai penambah indahnya khasanah sebuah negara. Akan tetapi, mampukah Indonesia pada jaman sekarang tetap mempertahankan integritas kebudayaannya. Apabila di ulang kembali berbagai peristiwa yang terjadi, banyak kebudayaan Indonesia yang telah di caplok oleh Negara-negara lain. Hal ini dapat membuktikan dengan jelas bahwa belum adanya kekuatan hukum yang kuat yang dimiliki oleh bangsa Indonesia tentang kebudayaannya. Sehingga akan menyebabkan kemudahan bagi bangsa lain untuk mengambil dan mengakuinya. 

Bukan hanya itu saja, kemajuan teknologi informasi pada masa sekarang ini telah cepatnya merubah kebudayaan Indonesia menjadi kian merosot. Sehingga menimbulkan berbagai opini yang tidak jelas, yang nantinya akan melahirkan sebuah kebingungan di tengah-tengah berbagai perubahan yang berlangsung begitu rumitnya dan membuat pusing bagi masyarakatnya sendiri dan yang lebih memprihatinkan lagi, banyak kesenian dan bahasa Nusantara yang dianggap sebagai ekspresi dari bangsa Indonesia akan terancam mati. Sejumlah warisan budaya yang ditinggalkan oleh nenek moyang sendiri telah hilang entah kemana. Padahal warisan budaya tersebut memiliki nilai tinggi dalam membantu keterpurukan bangsa Indonesia pada jaman sekarang. Sungguh ironis memang apabila ditelaah lebih jauh lagi. Akan tetapi, kita tidak hanya mengeluh dan menonton saja. Sebagai warga negara yang baik, mesti mampu menerapkan dan memberikan contoh kepada anak cucu nantinya, agar kebudayaan yang telah diwariskan secara turun temurun akan tetap ada dan senantiasa menjadi salah satu harta berharga milik bangsa Indonesia yang tidak akan pernah punah. 

Anak-anak Muda saat ini lebih bangga dan lebih sibuk dengan buadaya-budaya asing sehingga menjadikan mereka menjadi lengah dengan keadaan yang terjadi. Dulu orang seakan tidak peduli dengan tarian-tarian dan lagu-lagu daerah asli bangasa ini. Namun setelah kebudayaan bangsa ini di akui oleh bangsa lain. Seketika iti pula banyak masyarakat yang marah karena kebudayaannya di ambil olehbangsa lain. Padahal selama ini mereka melupakan budayanya sendiri dan lebih memilih belajar budaya orang lain. Ketika hal semacam itu terjadi barulah banyak orang seakan menjadi nasionalis dan peduli pada budayanya. Padahal itu terlambat ketiak suatu kebudayaan bangsa ini telah di akui oleh bangsa lain. Seharusnya mereka peduli dengan budaya bangsa ini sebelum ada hal-hal semacam itu terjadi. Jika saja banyak orang ayang mau melestarikan budanya kecil kemungkinan negara lain akan mengakui kebudayaan bangsa ini. 

Indonesia sebuah negeri besar dengan beribu-ribu kebudayaan yang ada di dalamnya. Namun jika bangsa ini tidak bisa menjaganya, maka bukan tidak mungkin jika pengakuan kebudayaan bangsa ini bisa saja diakui oleh bangsa lain. Sudah saat nya kita melestarikan kebudayaan bangsa kita sendiri dibanding kebudayaan orang lain. Saat kita bisa melestarikan dan menjaga kebudayaan bangsa kita, mustahil jika bangsa lain akan mengakui kebudayaan bangsa ini. Bahkan dengan mudahnya arus informasi saat ini, yang nota benenya hal itu adalah dampak dari globalisasi kita justru bisa menyebar luaskan kebudayaan bangsa ini ke seluruh penjuru dunia, agar seluruh dunia mengetahui jika bangsa ini adalah bangsa yang kaya dengan budaya dan hal itu bisa menarik minat wisatawan untuk dangang ke negeri ini untuk benyaksikan langsung bagaimana megahnya budaya bangsa ini. Tentunya hal itu akan meningkatkan pendapatan bangsa ini. Budaya bisa saja di jadikan alat untuk mendongkrak popularitas dan ekonomi bangsa ini. 

Di tengah gempuran era globalisasi dan moderenisasi, jika kita tetap bisa mempertahankan kebudayaan bangsa ini, tentulah hal itu akan menjadi nilai plus untuk Indonesia. Pariwisata menjadi salahsatu penghasilan besar bagi bangsa ini. Indonesia sudah di dukung dengan indahnya panorama alam yang ada di dalamnya, mulai dari pantai, laut, gunung dan sebaginya. Namun jika hal itu di dukung dengan wisata budanya tentunya hal itu akan lebih meningkatkan jumlah wisatawan yang datang ke Indonesia. Mungkin akan sangat sulit kita memajukan bangsa ini melalui sumber daya alamnya, karena hal tersebut sedah terlalu banyak di kuasasi oleh kapitalis asing. Namun hal kecil seperti melestarikan kebdayaan bangsa ini mungkin akan sangat bisa membantu memajukan bangsa ini di sektor ekonomi. 

Pengelolaan semberdaya yang lain memang sulit di lakukan, karena mungkin memang bangsa ini tidak mumpuni dalam hal teknologi yang digunakan untuk menglolahnya. Namun jika ada hal kecil, yang bisa kita lakukan sendiri, tanpa memerlukan banyak bantuan teknologi dari luar karena hal tersebut adalah tinggalan dari nenek moyang kita sendiri. Tidak ada salahnya kita mempelajari dan melstarikan budaya bangasa kita sendiri. Seandainya hal itu tidak dapat mengangkat perekonomian bangsa ini paling tidak kita telah melestarikan peninggalan nenek moyang kita. Namun jika hal itu akan dapat membantu perekonomian bangsa ini, berarti dengan hal kecil seperti melestarikan kebudayaan, kita telah bisa merubah nasib bangsa ini. Globalisasi memang suatu hal yang tidak bisa kita tolak adanya. Namun jika kita bisa memanfaatkannya dengan baik, maka hal itu akan sangat banyak berdampak positif bagi negeri kita.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar